Pengertian Aktivitas jasmani
By: Johan Supriyanto, S.Kom. - Mei 08, 2015
Pengertian Aktivitas jasmani – Aktivitas jasmani adalah/ Aktivitas jasmani yaitu/ Aktivitas jasmani merupakan/ yang dimaksud Aktivitas jasmani/ arti Aktivitas jasmani/ definisi Aktivitas jasmani.
Aktivitas jasmani ialah gerakan tubuh oleh otot tubuh dan sistem penunjangnya yang memerlukan pengeluaran energi. Aktivitas jasmani dapat digolongkan menjadi tiga tingkatan. Aktivitas jasmani yang sesuai untuk remaja, adalah sebagai berikut.
- Aktivitas ringan
Kegiatan ini hanya memerlukan sedikit tenaga dan biasanya tidak menyebabkan perubahan dalam pernapasan atau kesehatan (endurance), contohnya berjalan kaki, menyapu lantai, mencuci baju atau piring, mencuci kendaraan, berdandan, duduk, les di sekolah, les di luar sekolah, mengasuh adik, menonton televisi, aktivitas bermain, bermain komputer, dan belajar di rumah.
- Aktivitas sedang
Aktivitas ini membutuhkan tenaga intens atau terus-menerus, gerakan otot yang berirama atau kelenturan (flexibelity), contohnya berlari kecil, tenis meja, berenang, bermain dengan hewan peliharaan, bersepeda, bermain musik, dan jalan cepat.
- Aktivitas berat
Aktivitas ini biasanya berhubungan dengan olahraga dan membutuhkan kekuatan (strength) serta membuat berkeringat, contohnya berlari, bermain sepak bola, senam aerobik, bela diri, dan outbond.
Itulah yang dimaksud aktivitas jasmani, semoga dengan uraian yang saya berikan diatas bisa menambah pengetahuan kita.