Pengertian Asas Religius

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - Februari 07, 2016

Pengertian Asas Religius - Terdapat beberapa asas dalam kode etik jurnalistik. Asas-asas tersebut diantaranya yaitu asas profesionalitas, asas nasionalisme, asas demokrasi, dan asas religius. Untuk asas profesionalitas, nasionalisme dan demokrasi sudah kami jelaskan dalam artikel sebelumnya. Maka dalam artikel ini kami akan menjelaskan tentang pengertian asas religius. Bagi anda mungkin ada yang sudah tahu, mungkin juga ada yang belum tahu apa itu asas religius. Bagi yang belum tahu tentang pengertian asas religius, berikut ini kami berikan penjelasannya silahkan dipahami.

Pengertian Asas Religius

Pengertian Asas Religius

Asas religius adalah asas yang menekankan pada pentingnya tanggung jawab pers dalam menghormati kaidah-kaidah keagamaan dan tidak menyudutkan suatu agama ataupun kepercayaan dalam pemberitaannya. Persoalan agama adalah persoalan yang menyangkut keyakinann, sehingga hal tersebut menjadi sangat sensitif. Masyarakat memiliki ikatan yang sangat kuat terhadap agama, kepercayaan, dan keyakinan yang diyakininya. Oleh sebab itu, pers harus menghargainya dalam menjunjung tinggi nilai-nilai religius serta tidak menyinggung maupun mengusik aspek religius baik kelompok mayoritas maupum minoritas.

Berikut hal yang harus diperhatikan dalam pelaksanaan asas religius.

  • Menghormati agama, kepercayaan, dan keyakinan agama lain.
  • Beriman dan bertakwa.
  • Tidak menyampaikan berita yang mendeskriditkan suatu agama.
  • Tidak menyampaikan informasi yang memungkinkan perpecahan dan kesalahpahaman antaragama.
  • Alam pemberitaannya tidak boleh melecehkan agama. 

Itulah informasi yang bisa kami berikan tentang apa yang dimaksud asas religius. Semoga Pengertian Asas Religius pada blog temukan pengertian ini dapat memberikan manfaat.

Postingan Terkait

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *