Pengertian Lingkungan Hidup

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - Januari 13, 2016

Pengertian Lingkungan hidup – Lingkungan hidup yaitu…? Sebagai makhluk hidup tentunya kita mempunyai yang namanya lingkungan hidup. Tahukah kamu apa itu lingkungan hidup? Seperti apa yang dimaksud lingkungan hidup itu? Mungkin kita tahu lingkungan hidup namun belum bisa menjelaskan definisi lingkungan hidup. Nah untuk itulah di sini kami akan menjelaskan secara rinci tentang apa yang dimaksud dengan lingkungan hidup. Di sini selain kami menjelaskan tentang apa arti dari lingkungan hidup, juga akan kami jelaskan tentang masalah lingkungan hidup. Langsung saja silahkan kalian simak penjelasannya sebagai berikut ini.

Pengertian Lingkungan hidup

Pengertian Lingkungan Hidup

Lingkungan hidup adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup, termasuk di dalamnya manusia dan perilakunya, yang mempengaruhi kelangsungan kedidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lainnya (UU No. 23 Tahun 1997). Lingkungan hidup dalam pengertian ekologi tidaklah mengenal batas wilayah baik wilayah negara maupun wilayah administratif, tetapi jika lingkungan hidup dikaitkan dengan pengelolaannya maka harus jelas batas wilayah wewenang pengelolaan tersebut. Lingkungan hidup Indonesia sebagai suatu sistem yang terdiri dari lingkungan sosial (sociosystem), lingkungan buatan (technosystem), dan lingkungan alam (ecosystem) di mana ketiga subsistem ini saling berinteraksi (saling mempengaruhi).

Ketahanan masing-masing subsistem ini akan meningkatkan kondisi seimbang dan ketahanan lingkungan hidup, di mana kondisi ini akan memberikan jaminan suatu yang berkelanjutan yang tentunya akan memberikan peningkatan kualitas hidup setiap makhluk hidup di dalamnya. Pengelolaan lingkungan hidup adalah upaya terpadu untuk melestarikan fungsi lingkungan hidup yang meliputi kebijakan penataan, pemanfaatan, pengembangan, pemeliharaan, pemulihan, pengawasan, dan pengendalian lingkungan hidup.

Masalah Lingkungan Hidup

Bahaya alam merupakan masalah lingkungan hidup. Bahaya alam tersebut diantaranya yaitu kemarau panjang, banjir, gempa bumi, tsunami, gunung berapi meletus, gunung lumpur, tanah longsor, kebakaran hutan, limbah industri, limbah rumah sakit dan limbah pariwisata.

Itulah sedikit penjelasan yang dapat kami bagikan tentang Pengertian Lingkungan Hidup. Semoga penjelasan dari kami dalam blog temukan pengertian ini bisa memberikan manfaat.

Postingan Terkait

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *